Akhir tahun lalu, saat promo 12.12 di Shopee saya memutuskan untuk upgrade ke Mi Band 5 (sebelumnya saya menggunakan Mi Band 2). Untuk harganya sendiri yaitu Rp375.000 (gratis pengiriman), belum termasuk cashback yang akan saya dapatkan sebesar 37.500 koin (setara Rp37.500).
Jika ditanya bagaimana rasanya dibandingkan saat menggunakan Mi Band 2? Jawaban singkat saya adalah tetap nyaman dan enak dipakai. Untuk penjelasan lengkapnya akan saya bagi menjadi 2 bahasan yaitu terkait fitur dan tampilan (fisik).
Fitur
Jika dibandingkan dengan Mi Band 2 saya sebelumnya, jelas sudah sangat jauh sekali perbedaannya. Maka saya akan menyebutkan beberapa fitur dari Mi Band 5 ini. Sehingga kalian bisa membandingkan dengan versi Mi Band sebelumnya. Terkait fitur yang sudah ada di versi sebelumnya pasti sudah upgrade atau ada peningkatan untuk di versi Mi Band 5 ini. Berikut fitur dari Mi Band 5:
- Mode olahraga yang bisa kalian rekam sekarang totalnya ada 11. Yaitu lari outdoor, treadmill, bersepeda, bersepeda indoor, jalan, yoga, lompat tali, berenang, gaya bebas, mesin dayung dan elips.
- Mengukur detak jantung dan hitung jumlah langkah
- Menampilkan notifikasi smartphone kalian di Mi Band, semuanya bisa diatur di aplikasi Mi Fit di smartphone. Yang sering saya tambahkan dan pakai untuk fitur ini adalah notifikasi WA dan panggilan telepon. Untuk WA kalian bisa membaca lengkap isi pesannya tetapi tidak bisa membalas. Untuk telepon juga ada notifikasi dengan muncul nama kontak yang melakukan panggilan. Kalian tidak bisa menjawab dan berbicara langsung via Mi Band. Tapi kalian bisa menolak panggilan langsung via Mi Band atau menghentikan notifikasi agar Mi Band tidak bergetar lagi, selanjutnya kalian angkat panggilannya via smartphone.
- Alarm dan pengingat acara
- Cuaca
- Stopwatch dan timer
- Status. Berisi jumlah langkah, jarak dan jumlah kalori yang terbakar. Untuk data jumlah langkah ditampilkan 1 minggu terakhir, dapat dilihat via Mi Band 5 langsung (tanpa membuka aplikasi Mi Fit)
- Watch face (tampilan depan jam) bisa diganti dengan berbagai tema yang ada di store di Mi Fit
- Mencatat lama dan analisis tidur. Tidur saat malam maupun tidur siang.
- Kontrol camera, sebagai shutter camera di smartphone
- Cek tingkat stres
- PAI (Personal Activity Intelligence) memantau kualitas tidur, detak jantung, hingga intensitas aktivitas sehari-hari.
- Pernafasan
- Cyrcles, yaitu kalender menstruasi yang berguna bagi perempuan
- Layar AMOLED 1,1 inch touchscreen (Mi Band 4 0,95 inch)
- Baterai. Banyak ulasan yang bilang Mi Band 5 ini ketahanan baterai berkurang,tidak seperti seri sebelumnya. Hal ini membuat saya tertarik untuk mengetes baterainya. Ternyata Mi Band 5 ini masih bertahan sampai 12 hari (sisa 10%). Menurut saya ini tidak menjadi masalah atau suatu kekurangan yang besar. Kalau dibandingkan Mi Band 2 saya memang bisa bertahan sampai 20 hari lebih. Dulu saya pakai Mi Band 2 selama 2 minggu di Jepang benar-benar tidak perlu dicharge lagi.
- Waterproof dengan kedalaman 50 meter, sehingga aman untuk berenang
- Magnetic charging, sehingga tidak perlu melepaskan strapnya seperti seri sebelumnya
- Untuk model, tipe dan bahan dari strapnya bisa dibilang sama seperti seri-seri sebelumnya (berbahan karet), hanya ukurannya saja yang sedikit berbeda
Emoticon